Tak hanya Lihai Sergap Pebalap Liar, Satlantas Polrestabes Makassar Juga Berbagi ke Warga Kurang Mampu

MAKASSAR– Selama pelaksanaan Ibadah Puasa, personel Satlantas Polrestabes Makassar, mampu memberi rasa aman pada warga, khususnya masyarakat yang menjalankan Ibadah Puasa dari pelaku balap liar yang meresahkan.

Hingga saat ini ratusan kendaraan bermotor roda dua hasil balap liar telah digudangkan. Dan hingga pelaksanaan puasa hari ke 12 tingkat kejahatan lalulintas balap liar kian menurun.

Nah, untuk kali ini Kamis sore (14/4/22), personel Satlantas Polrestabes Makassar, menggelar patroli sembari sambangi sejumlah warga kurang mampu untuk berbagi.

“Alhamdulillah, hari ini kami melaksanakan patroli di sejumlah wilayah dan menyempatkan diri berbagi dengan saudara-saudara kita yang kurang mampu,” ujar kasat lantas.

Tampak, personel Satlantas Polrestabes memberikan ke ratusan warga berupa   nasi dos untuk buka puasa dan Takjil. Dalam kegiatan ini Satlantas Polrestabes Makassar selalu mengingatkan agar tetap taat  Prokes , Taat aturan berlalu lintas dan segera ikut Vaksin.

Adapun lokasi yang disasar, di seputar wilayah Jalan Dr. Ratulangi, Jalan Jendral Ahmad Yani Kota Makassar

“Pembagian nasi DOS ke warga kurang mampu yang berprofesi tukang sapu jalanan, Buruh bangunan ,tukang parkir dan tukang becak/bentor, ojol serta pemulung,” pungkas AKBP Zulanda. (*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.