MAROS– Dalam mengajak komunitas sepeda motor (Baikers) menjadi pelopor keselamatan berlalulintas dalam mewujudkan kemanan, keselamatan, ketertiban dannjelancaran Lalulintas (Kamseltibcarlantas), Satlantas Polres Maros Bangun komunikasi dengan baikers di daerah tersebut.

Kegiatan inipun menandai pelaksanaan operasi Keselamatan Pallawa-2023 hari ke 6, Minggu (12/2/23).

Kasatlantas Polres Maros, AKP Suryanto menjelaskan, kegiatan yang digelar di depan ruang Unit Gakkum Sat Lantas Polres Maros, di hadiri puluhan baikers melakukan edukasi dan silaturahmi serta imbauan Keselamatan dalam berlalu lintas kepada para Ketua dan pengurus Komunitas Motor.

“Kita berharap teman teman komunitas sepeda motor, dapat menjadi pelopor keselamatan berlalulintas,” ucap Kasatlantas Polres Maros

Berita Terkait