BULUKUMBA– Pada hari pertama pelaksanaan Operasi Keselamatan Pallawa 2025, Satlantas Polres Bulukumba melakukan penindakan dan edukasi kepada sejumlah pelajar yang terjaring operasi pada Senin, (10/2).

Kasatlantas Polres Bulukumba, AKP Muhammad Idris, mengonfirmasi kegiatan tersebut dan menyebutkan bahwa operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan disiplin berlalu lintas di kalangan pelajar.

Operasi Keselamatan Pallawa 2025 menyoroti pelanggaran-pelanggaran seperti penggunaan knalpot brong dan ketidakpatuhan pelajar dalam menggunakan helm.

“Dengan adanya operasi ini, diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan lalu lintas serta meningkatkan keselamatan di jalan raya,” ucap Kasatlantas Polres Bulukumba.

Satlantas Polres Bulukumba terus mengimbau masyarakat, terutama para pelajar, untuk mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

 

Berita Terkait