Di depan SDN 1 Mangkura, Tim Patroli Polwan Ditlantas Polda Sulsel Wujudkan Kamseltibcar Lantas

MAKASSAR– Tim Patroli Polwan Ditlantas Polda Sulsel, Jumat (8/12/22), wujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran (Kamseltibcarlantas) di depan sekolah SD Negeri Mangkura 1, Jalan Botolempangan.

Dalam kegiatan pengaturan arus lalulintas tersebut, sejumlah anggota tim patroli polwan ini, tampak berbagi tugas.

Ada yang menyeberangkan anak sekolah dan adapula yang disibukkan dengan pengaturan arus lalulintas yang cukup padat di area.

Personil Patroli Polwan Ditlantas, Briptu Nurwah yang ikut melakukan pengaturan arus lalulintas tersebut juga mengingatkan ke pengendara yang melintas untuk tetap mengedepankan keselamatan berlalulintas. (*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.