Kasatlantas Polres Wajo Kawal Kegiatan Kapolres Pelayanan Masyarakat
WAJO– Kapolres Wajo, AKBP Fatur Rahman SH, MH, mengunjungi warga Kecamatan Gilireng, Kabupaten Wajo, Sulsel, Senin (29/8/22).
Kehadiran Kapolres disambut ratusan warga dan aparat pemerintahan Kecamatan Gilireng yang akan melakukan edukasi terkait pelayanan masyarakat (Yanmas) kepolisian.
Kasatlantas Polres Wajo, AKP Haryanto bersama beberapa anggotanya, tampak ikut dan melakukan pengamanan kegiatan tersebut yang juga dihadiri beberapa pejabat utama Mapolres Wajo.
Kapolres Wajo di hadapan warga mengajak masyarakat untuk menciptakan suasana Kamtibmas dan mengantisipasi berbagai bentuk gangguan dan menghimbau untuk selalu menjaga kewaspadaan sebagai antisipasi tindak pidana pencurian, patroli mengingatkan kepatuhan masyarat terhadap prokes agar terhindar dari penularan virus COVID-19. (*)